Bhabinkamtibmas terus memberikan Edukasi pentingnya vaksinasi di Masyarakat Sabu Raijua

Bhabinkamtibmas terus memberikan Edukasi pentingnya vaksinasi di Masyarakat Sabu Raijua

 

Bhabinkamtibmas Polsek Sabu Barat Bripka Donsius Rae Wila melaksanakan kegiatan sambang dan himbauan Sosialisasi Percepatan vaksinasi kepada para petani di Desa Raemude yang belum di vaksin. Sabtu (11/6/2022)

 

 

Bhabinkamtibmas mengunjungi Petani yang sedang bekerja di ladang sawahnya.

 

 

Bhabinkamtibmas menanyakan kesehatan dari petani, dan memberikan pengarahan tentang vaksinasi dan protokol kesehatan kepada petani, dan menghimbau para petani yang belum mengikuti vaksinasi tahap I, II, dan III untuk segera mengikuti vaksinasi di Puskesmas Seba.

 

 

Bhabinkamtibmas juga mengajak Para petani membantu mengajak keluarga, kenalan, kerabat, dan orang sekitar-sekitar yang belum vaksin untuk segera di vaksin.

 

 

Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas menghimbau agar dalam melaksanakan kegiatan sehari-hari untuk tetap menjalankan prokes dimana pun berada.

 

 

Bhabinkamtibmas juga mengingatkan untuk Selalu menjaga keamanan di lingkungan tempat tinggalnya masing-masing agar selalu tercipta situasi yg aman dan kondusif.