Bhabinkamtibmas Polsek Sabu Timur Hadiri Pemakaman Warga di Desa Matei

Bhabinkamtibmas Polsek Sabu Timur Hadiri Pemakaman Warga di Desa Matei

Sabu Raijua – Sebagai wujud kepedulian dan kehadiran Polri di tengah masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Sabu Timur, AIPDA Yeritrianus Dj. Rohi, S.I.P., melaksanakan kegiatan sambang sekaligus mengikuti prosesi acara pemakaman salah satu warga di Desa Matei, Kecamatan Sabu Tengah, Kabupaten Sabu Raijua, pada Selasa (13/01/2026).

Kegiatan yang dimulai sekitar pukul 11.00 Wita hingga 13.30 Wita tersebut menyasar warga Desa Matei serta masyarakat yang hadir melayat. Kehadiran Bhabinkamtibmas tidak hanya sebagai bentuk empati terhadap keluarga yang berduka, tetapi juga untuk mempererat hubungan silaturahmi antara Polri dan masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas menyampaikan sejumlah himbauan kamtibmas, di antaranya mengajak keluarga dan warga agar tidak larut dalam kesedihan karena musibah merupakan kehendak Tuhan Yang Maha Kuasa. Ia juga mengingatkan masyarakat untuk selalu peka dan waspada terhadap kondisi kesehatan anggota keluarga agar segera mendapatkan penanganan medis bila diperlukan.

Selain itu, Bhabinkamtibmas menegaskan pentingnya peran serta seluruh komponen masyarakat dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban yang kondusif. Ia mengimbau para pemilik hewan ternak agar menertibkan hewannya, khususnya pada musim tanam, guna mencegah terjadinya konflik akibat ternak yang merusak tanaman warga.

Kepada kelompok tani penerima bantuan bibit jagung, Bhabinkamtibmas juga mengajak untuk terus berkoordinasi mulai dari proses penanaman hingga masa panen, sehingga bantuan yang diberikan dapat dimanfaatkan secara optimal.

Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, lancar, dan tertib. Kegiatan ini menjadi salah satu bentuk nyata komitmen Polri untuk selalu hadir dalam setiap aspek kehidupan masyarakat serta memberikan pelayanan terbaik demi terwujudnya kamtibmas yang kondusif.